Jakarta, PUBLIKASI – Pesawat Boeing 737-400 milik TNI Angkatan Udara yang mengevakuasi 26 Warga Negara Indonesia (WNI) dan 7 Warga Negara non WNI dari Afghanistan tiba di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, pada Sabtu (21/8) sekitar pukul 3.35 WIB.
“Dengan mengucap rasa syukur yang luar biasa, Alhamdulillah pada dini hari ini, warga negara Indonesia dari Afghanistan telah berhasil kami evakuasi dan baru saja tiba dengan selamat di Jakarta,” kata Menteri Luar Negeri Retno Marsudi kepada wartawan di Lanud Halim Perdanakusuma, Sabtu (21/8/2021) dini hari.
Sebelumnya, Pemerintah Indonesia berhasil mengevakuasi sebanyak 26 warga negara Indonesia (WNI) keluar dari Afghanistan yang tengah dilanda krisis keamanan setelah pengambilalihan kekuasaan oleh kelompok Taliban.
“Alhamdulillah, Pemerintah Indonesia telah berhasil mengevakuasi WNI dari Kabul, Afghanistan dengan pesawat TNI Angkatan udara,” kata Menteri Luar Negeri Retno Marsudi di akun resmi Twitternya.
Tim evakuasi telah berhasil membawa keluar sebanyak 26 orang WNI termasuk staf KBRI Kabul, lima warga Filipina, dan dua warga Afghanistan, yakni suami dari WNI dan staf lokal KBRI Kabul.
Sebelumnya, Pemerintah Indonesia merencanakan evakuasi WNI dari Afghanistan, menyusul memburuknya situasi keamanan di negara itu setelah Ibu Kota Kabul diambil alih gerilyawan Taliban pada Minggu (15/8/2021).*ristia