Tabrakan Beruntun di Tol Jakarta-Merak, 6 Orang Luka-luka

Jakarta, PUBLIKASI – 13 kendaraan mengalami kecelakaan beruntun di Jalan Tol Jakarta-Merak KM 36A Kabupaten Tangerang pasa Selasa (12/4) malam.

Kabid Humas Polda Banten Kombes Shinto Silitonga mengatakan bahwa enam dari 13 kendaraan itu merupakan truk.

“Waktu lantas sekitar pukul 23.30 WIB, TKP jalan tol Tangerang-Merak KM 36A arah Merah Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang,” kata Shinto kepada wartawan, Rabu (13/4).

Dia menuturkan terdapat enam korban yang mengalami luka-luka akibat kecelakaan tersebut. Tiga di antaranya dikategorikan mengalami luka berat

Shinto menjelaskan, korban pertama bernama Samhudi yang mengalami luka lecet dan memar pada bagian wajah serta patah kaki kanan dan kiri.

Kemudian, pengendara lain bernama Jued (51) dan Muslim (32) mengalami luka memar dan lecet di kaki kiri. Korban lain bernama Fahruroji (6) mengalami patah tulang di kaki kiri dan wajahnya lecet-lecet.

Sementara, korban bernama Bani Adam mengalami luka sobek di telapak kaki kanan dan tangan kiri lecet. Lalu, korban Redi Irawan mengalami luka patah di kedua kaki.

“Tabrakan terjadi beruntun diawali oleh truk trailer yang alami kendala pada rem dan berhenti di lajur tiga,” jelas dia.

Dari hasil pendalaman sementara, truk yang berhenti itu diduga ditabrak oleh truk lain 10 menit berselang. Akibatnya, kecelakaan terus merembet pada kendaraan lain di belakang yang tak menjaga jarak aman.

“Terus beruntun ditabrak oleh kendaraan lainnya yang ada di belakang,” jelasnya.

Saat ini, kata Shinto, kasus tersebut sedang diselidiki lebih lanjut oleh penyidik Satuan Lalu Lintas Polresta Tangerang. *Arya

Leave a Comment!