Polsek Pangkalan Brandan Bersinergi Bersama Kepling Atasi Kemacetan Arus Lalu Lintas

Langkat, PUBLIKASI – Personil Polsek Pangkalan Brandan dipimpin Kanit Reskrim Ipda Sihar Sihotang terus Bersinergi bersama dengan Kepala Lingkungan Kelurahan Brandan Timur dalam giat pengaturan arus lalu lintas dipusat kota Pangkalan Brandan, Sabtu (16/04/2022).

“Hal itu dilakukan guna mengantisipasi kemacetan arus lalu lintas disaat masyarakat hendak membeli takzil disepanjang jalan Mesjid menuju pusat Kota Pangkalan Brandan, petugas juga menghimbau kepada masyarakat agar tetap menjaga prokes agar selalu memakai masker.

Kegiatan tersebut rutin dilakukan selama memasuki bulan suci Ramadhan pada sore pukul 16.30 wib sampai dengan saat waktu tiba berbuka puasa.

“Pantauan awak media koran publikasi dilapangan,dari awal masuknya bulan suci ramadhan personil Polsek Pangkalan Brandan dibantu dengan Kepala Lingkungan Kelurahan Brandan Timur, terus laksanakan giat pengaturan arus lalu lintas dibebarapa titik rawan macet, seperti disimpang empat menuju sepanjang jalan mesjid.

Suhairy (45) Kepling 4, mengatakan bahwa kegiatan ini setiap tahun rutin dilakukan pada saat bulan suci Ramadhan bersama dengan personil Polsek Pangkalan Brandan.

Alhamdulillah saat dimulainya kegiatan hingga selesai arus jalur lalu lintas menuju Jln mesjid terlihat lenggang tanpa adanya kemacetan dan sangat kondusif, ucap Suhairy. (DL.01)

Leave a Comment!