Mulai Besok, Uji Coba Contra Flow Diterapkan di Jalan Bulevard Artha Gading

Jakarta, PUBLIKASI – Suku Dinas Perhubungan Kota Administrasi Jakarta Utara berencana uji coba Contra Flow atau rekayasa lalu lintas (lalin) lawan arus di lajur kanan Jalan Bulevard Artha Gading sisi utara menuju Jalan Raya Kelapa Nias, Kelapa Gading mulai Selasa (21/12) besok.

Uji coba Contra Flow diterapkan guna memberikan kenyamanan pengendara sekaligus mengurai kemacetan arus lalin.

“Kami akan uji coba Contra Flow besok di lokasi tersebut,” kata Kelapa Suku Dinas Perhubungan Kota Administrasi Jakarta Utara, Harlem Simanjuntak saat dikonfirmasi, Senin (20/12).

Pengendara yang menuju Jalan Yos Sudarso, Pitu Tol Podomoro, atau Sunter dari Jalan Bulevard Artha Gading dapat melintasi Contra Flow tersebut melewati jembatan 1.

Selain menuju Contra Flow, jembatan 1 ini pun difungsikan sebagai putar balik pengendara dari arah

Jembatan 1 ini juga dapat dilalui kendaraan yang hendak putar balik ke arah timur Jalan Bulevard Artha Gading menuju arah timur Jalan Raya Kelapa Nias.

“Jadi jembatan 1 ada dua fungsi. Bisa menuju Contra Flow atau putar balik kendaraan dari arah timur menuju ke timur,” jelasnya.

Sedangkan untuk kendaraan dari arah Yos Sudarso menuju arah barat Jalan Bulevard Artha Gading, diterangkannya dapat memutar balik kendaraannya melalui Jembatan 2 yang berlokasi di depan Gedung Erha Dermacenter.

Uji coba Contra Flow dijadwalkan sementara waktu hingga Selasa (4/1) mendatang.

“Yang pasti area Contra Flow sepanjang 230 meter ini akan diletakkan barrier plastik dan traffic cone sebagai pembatas kendaraan yang melintas dan dipasang juga rambu-rambu serta kesigapan petugas,” tutupnya.

Diketahui, rekayasa arus lalin diterapkan Suku Dinas Perhubungan Kota Administrasi Jakarta Utara dalam menyiasati arus lalin akibat adanya pembangunan Polder Artha Gading, yang berlokasi di ujung Jalan Bulevard Artha Gading, Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Pembangunan Polder yang direncanakan memakan waktu satu tahun berfungsi sebagai upaya pengendali sekaligus mencegah terjadinya banjir di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara. (M Siddiq)

Leave a Comment!