Jalin Sinergitas Stakeholder, Kolinlamil Ikuti Halalbihalal PT Pelindo

Jakarta, PUBLIKASI – Staf ahli A Pangkolinlamil bidang wilayah nasional Kolonel Laut (KH) Abdul Wadud mewakili Panglima Komando Lintas Laut Militer Laksda TNI Erwin S. Aldedharma menghadiri acara halalbihal keluarga besar PT Pelabuhan Indonesia (Persero) dengan unsur maritim di Gedung Pelindo Tower, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa (17/5). Acara halalbihalal tersebut dikemas dengan tema “Semangat Silahturahmi dalam Membangun Sinergi dan Harmonisasi”.

Acara halalbihalal dibuka dengan pembacaan ayat suci Al Quran serta saritilawah dilanjutkan dengan sambutan dari Marsetio selaku Komisaris Utama Pelindo dan sambutan Direktur Utama Pelindo Arif Suhartono, ceramah agama oleh KH Ahmad Muafiq, pemberian santunan kepada anak yatim piatu dan kaum duafa dan diakhiri dengan ramah tamah dan penutup.

Dalam tausiyahnya, KH Ahmad Muafiq menyampaikan tentang prinsip dasar manusia yang tidak mampu berdiri sendiri, selalu ada ketergantungan dengan orang lain. Oleh sebab itu ditekankan akan pentingnya membina silaturahmi dan peduli dengan sesama. Prinsip dasar silaturahmi dan sinergi harus dijaga dan pertahankan dalam kehidupan manusia untuk menjaga agar tata kehidupan tetap berjalan dengan baik dan normal.

Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono menekankan kepada seluruh jajarannya untuk menjalin sinergitas antar institusi atau lembaga guna memperoleh keberhasilan dalam mewujudkan pencapaian tugasnya masing-masing. Suatu lembaga memerlukan dukungan dari lembaga lain untuk melaksanakan tugas serta fungsinya dengan baik, untuk itu sinergitas menjadi kunci dari keberhasilan dalam membangun dan memastikan hubungan kerjasama yang produktif serta kemitraan yang harmonis dengan para pemangku kepentingan demi menghasilkan kinerja yang bermanfaat dan berkualitas bagi masyarakat. ( Andi RR )

Leave a Comment!