Sabang,PUBLIKASI – Dalam rangka menjalin silaturahmi dan membangun koordinasi antar prajurit TNI melalui bidang olahraga, Pangkalan TNI AL Sabang menggelar pertandingan persahabatan sepak bola dengan Pangkalan TNI AU Maimun Saleh Sabang, bertempat di Stadion Ie Meulee Kota Sabang, Senin (7/3/2022).
Pertandingan persahabatan ini selain bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan kekompakan, juga untuk meningkatkan imun prajurit dimasa Pandemi Covid-19.
Dalam pertandingan persahabatan ini, kedua tim kesebelasan mengeluarkan kemampuan terbaiknya dalam mengolah kulit bundar sehingga pertandingan berjalan dengan alot dan saling menyerang untuk memasukkan gol ke gawang lawan.
Namun dalam suatu pertandingan pasti ada yang menang dan ada yang kalah, dan pertandingan berakhir dengan skor tipis 3-4 untuk kemenangan Tim Lanud MUS Sabang.
Palaksa Lanal Sabang Letkol Laut (KH) Husni, S.Ag., selaku Manajer Tim Sepak Bola Samudera FC mengatakan bahwa kemenangan bukanlah target utama dalam pertandingan persahabatan ini, namun untuk melatih semangat bertanding pemain dan senantiasa selalu menjunjung tinggi sportifitas, sehingga tercipta kekompakan antar satuan prajurit di Kota Sabang.
Hal ini selaras dengan Perintah Harian Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono bahwa jalin soliditas dengan segenap komponen pertahanan dan keamanan negara menuju sinergitas dalam kesemestaan.( Andi RR )