Bandung, PUBLIKASI — Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) dikukuhkan Wali Kota Bandung, Oded M Danial di pendopo wali kota, Kamis (30/9). Keberadaan forum tersebut diharapkan dapat menjadi mitra strategis pemerintah dalam melakukan mitigasi bencana.
“Saya berharap ketika forum ini sudah dikukuhkan dan jadi organisasi, mereka sebagai mitra kerja Pemkot Bandung ini bisa membantu minimal di dalam mitigasi dari bencana ini dalam konteks pencegahannya,” ujar Wali Kota Bandung, Oded M Danial, Kamis (30/9).
Ia mengakui, salah satu kolaborasi yang bisa dilakukan yaitu terus menyosialisasikan kepada masyarakat tentang kesiapan dalam menghadapi bencana. Sebab, peristiwa bencana tidak dapat diprediksi dan diketahui kapan akan terjadi.
“Kita harus mengefektifkan mengoptimalkan edukasi pada masyarakat agar masyarakat betul-betul bisa memahami betapa kita harus siap siaga saat menghadapi bencana. Yang namanya bencana tidak ada yang tahu, itulah yang harus kita kedepankan,” katanya.
Ia menambahkan, forum tersebut dapat juga memberikan pelatihan kepada masyarakat. Salah satu yang perlu dihadapi saat ini menyambut musim hujan di Kota Bandung. *Yati/Red