Sukabumi, PUBLIKASI – Pada Jumat, 23 Desember 2022 lalu,seorang ibu bernama Ratih Purwanti (26 th) warga Desa Kirara Lawang,Kelurahan Sumberjaya, Kecamatan Tegalbuleud, Sukabumi, Jawa Barat, terpaksa ditandu menuju ke persalinan di puskesmas saat akan melahirkan. Hal ini dilakukan lantaran akses jalan dari Kirara Lawang menuju Puskesmas Tegalbuleud tidak bisa dilalui mobil karena rusak parah.
Sebelum sampai ke Puskesmas Tegalbuleud, warga bahu membahu menandu Ratih Purwanti sejauh 5 kilometer hingga ke Cibugel. Dari lokasi ini, perjalanan dilanjutkan menggunakan perahu selama kurang lebih 1 jam.
“Istri saya mengalami pembukaan pertama sejak pukul 13.00 namun hingga pukul 20.00 belum juga lahir. Saya putuskan untuk digotong ke puskesmas daerah Tegalbuleud karena jalannya rusak parah sehingga tidak bisa dilewati mobil,” kata Bambang, suami Purwanti kepada Koran PUBLIKASI, hari ini, (26/12/2022).
Bambang bersyukur, dini hari pada pukul 01.22 WIB, istrinya melahirkan seorang laki-laki dengan selamat.
“Setelah dibantu masyarakat yang sangat antusias bahu membahu menggotong dan dilanjutkan perjalanan menggunakan perahu menuju ke Puskesmas Teugalbuled, alhamdulillah pada jam 01.22 WIB, anak saya lahir berjenis kelamin laki,” tuturnya.
Melihat kemurahan hati warga setempat, Bambang menyampaikan terimakasih kepada bidan yang membantu melahirkan, warga Kirara Lawang hingga saudaranya yang berada di Sukabumi.
Ia mengharap kepada Pemkab Sukabumi agar kondisi jalan tersebut secepatnya dilakukan pembangunan biar masyarakat nyaman dalam berlalu lintas.red