Akibat Arus Pendek Listrik, 3 Rumah Warga Sei Bilah Ludes Terbakar

Langkat, PUBLIKASI – Tiga rumah semi permanen di Jalan Bor boran lingkungannya VII Kelurahan Sei Bilah Timur, Kecamatan Sei Lepan, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara ludes terbakar, Selasa (07/12/2021)

Dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa, namun kerugian material ditafsir mencapai hingga Rp 180 jt.

informasi yang diperoleh dari warga HD, api awalnya terlihat dari salah satu rumah warga yang bernama Afifudin (71) pada pukul 07.45 WIB, kobaran api begitu cepat membesar sehingga ikut menghanguskan dua rumah milik M.Aufa Lubis (57) dan Herman (62).

Dua unit mobil Damkar Pertamina RU II Pangkalan Brandan dan mobil Damkar milik Kecamatan Sei Lepan tiba dilokasi, petugas Damkar bersama dengan warga berupaya untuk mamadamkan kobaran api. Api padam sekitar pukul 09.20 WIB.

Dari Pantauan awak media Koran Publikasi, Kapolsek Pangakalan Brandan Iptu Bram Chandra SH.MH beserta personil turun langsung kelokasi kebakaran tersebut untuk membantu korban serta mengamankan TKP.

Camat Sei Lepan, Muhammad Iqbal Ramadhan,SE saat dikonfirmasi awak media Koran Publikasi, membenarkan adanya peristiwa kebakaran tersebut, beliau mengatakan penyebab dari kebakaran diduga akibat arus pendek listrik dari salah satu rumah warga.

“Saya sudah melaporkan dan berkordinasi dengan pihak kabupaten, mudah-mudahan secepatnya bisa terealisasi,” ucap Iqbal. (DL.01)

Leave a Comment!