Dandenma Lantamal XII Pimpin Upacara Penerimaan dan Pembukaan Pembekalan Bintara dan Tamtama Remaja Angkatan 43 Gelombang 1

Mempawah, PUBLIKASI – Komandan Detasemen Markas (Dandenma) Lantamal XII Letkol Marinir Masykur, M.Tr.Opsla. memimpin Upacara Penerimaan dan Pembukaan Pembekalan Bintara dan Tamtama Remaja Angkatan 43 Gelombang 1 Tahun Anggaran 2023 di Lapangan Apel Mako Lantamal XII Jalan Wajok Hilir km. 17 Kabupaten Mempawah Kalimantan Barat, Kamis (16/11/2023).

Adapun Bintara dan Tamtama Remaja Angkatan 43 gelombang 1 usai menyelesaikan pendidikan di Satuan Pendidikan (Satdik) 1 Tanjung Uban, selanjutnya para prajurit Jala Khatulistiwa remaja akan menjalani orientasi dan menerima pembekalan sebelum menempati Satuan masing-masing.

Dalam sambutan Danlantamal XII Laksamana Pertama TNI Agoeng MKS yang dibacakan Dandenma Lantamal XII menyampaikan selamat datang dan selamat bergabung di keluarga besar Lantamal XII, dimana upacara ini menjadi simbolis telah diterimanya prajurit baru.

“Kegiatan selanjutnya yang akan dilaksanakan adalah latihan on the job training (OJT). Tujuannya adalah untuk memberikan gambaran tentang tugas-tugas yang akan dikerjakan secara utuh, sehingga dapat meningkatkan semangat dan mental kejuangan, dan sikap pantang menyerah yang pada akhirnya diharapkan mampu untuk mengatasi setiap hambatan dan tantangan pada medan tugas yang sebenarnya,” tambahnya.

Usai dilaksanakan upacara tersebut, para Bintara Remaja dan Tamtama Remaja melaksanakan orientasi berupa pengenalan lingkungan dan satuan-satuan kerja yang berada di Lantamal XII.

(Andi Roesman Rola)

Leave a Comment!