Jakarta, PUBLIKASI — Pengurus Gabungan Jalasenastri Kolinlamil tampil memukau di ajang Jala Fair 2023 yang berlangsung di Gedung Balai Samudera, Kelapa Gading Barat, Jakarta Utara yang telah berlangsung sejak tanggal 21 Februari 2023 dengan menampilkan Kolin Power Band, tari Kicir-kicir dan fashion show, Jumat (24/2). Alokasi waktu yang diberikan selama 30 menit dimanfaatkan oleh Pengurus Gabungan Jalasenastri Kolinlamil untuk tampil all out guna menghibur pengunjung Jala Fair 2023.
Panglima Komando Lintas Laut Militer Laksda TNI Yayan Sofiyan yang didampingi oleh Ketua Gabungan Jalasenastri Kolinlamil Ny. Peni Yayan Sofiyan yang turut hadir menyaksikan penampilan anggota Jalasenastri Kolinlamil merasa bangga dan memberikan apresiasi atas dedikasi dan komitmen bersama untuk menampilkan kiprah Kolinlamil dengan semaksimal mungkin di depan khalayak umum. Sambutan penonton sejak Kolin Power Band tampil, mampu menghangatkan suasana gedung Balai Samudera yang terasa dingin karena di cuaca luar hujan turun cukup deras. Sampai dengan acara selesai, pengunjung yang memadati area panggung tidak ada yang beranjak dari tempatnya.
“Terima kasih kepada Ibu-ibu Jalasenastri Kolinlamil dan semua pendukung acara sehingga perform Kolinlamil pada pagi hari ini memukau dan mendapatkan sambutan hangat dari pengunjung Jala Fair. Kreatifitas dan talenta yang dimiliki oleh prajurit dan Jalasenastri Kolinlamil harus dipertahankan dan ditingkatkan, tentunya event seperti ini menjadi momentum kita untuk menunjukkan eksistensi Kolinlamil.” ungkap Panglima Kolinlamil.
Jala Fair sebagai event tahunan dari Pengurus Pusat Jalasenastri bertujuan untuk mendukung pemasaran produk kreatif anggota Jalasenastri dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) daerah yang memiliki nilai jual dan ekonomis tinggi sehingga mampu mendukung program Pemerintah dalam mewujudkan pertumbuhan ekonomi secara nasional. Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Muhammad Ali dalam Perintah Hariannya menginstruksikan kepada jajaran TNI AL untuk mendukung program pembangunan nasional sebagai wujud dari dedikasi dan loyalitas TNI AL kepada bangsa dan negara. (Andi Roesman Rola)