Taman Sungai Kendal Rorotan Jadi Tempat Wisata

Jakarta, PUBLIKASI – Beragam spot foto menarik dan tempat permainan tradisional semakin melengkapi fasilitas Taman Sungai Kendal yang berlokasi di RT 05 RW 08 Kelurahan Rorotan, Kecamatan Cilincing. Alhasil, Taman Sungai Kendal menjadi lokasi favorit yang kerap dikunjungi warga yang bukan hanya berasal dari Jakarta Utara saja melainkan dari Jakarta Timur dan Bekasi.

“Biasanya hari libur itu banyak yang datang untuk berolahraga ataupun berwisata. Dikarenakan pandemi dan DKI Jakarta masih berstatus PPKM level 3 maka jumlah pengunjung dibatasi kemudian harus menggunakan aplikasi Peduli Lindungi dan disiplin terhadap prokes Covid-19,” ungkap Petugas Keamanan Taman Sungai Kendal, Adang saat ditemui, Senin (7/3).

Untuk hari Senin sampai Jumat, jumlah pengunjung yang datang ke Taman Sungai Kendal sekitar 100 sampai 200 orang. Sedangkan hari libur jumlahnya meningkat hingga 300 orang. “Saat masuk Taman Sungai Kendal, pengunjung diharuskan melakukan barcode aplikasi Peduli Lindungi. Kita juga melakukan pengawasan terhadap aktivitas pengunjung yang berada di area Taman Sungai Kendal agar semuanya terkendali,” tegas Adang.

Taman Sungai Kendal merupakan Taman Maju Bersama (TMB) yang dibangun Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan pengelolaannya ditangani langsung oleh Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Provinsi DKI Jakarta. Di lahan seluas 40 ribu m2, Taman Sungai Kendal memiliki beragam fasilitas menarik seperti saung, permainan tradisional, area bermain anak, musholla, toilet, bangku taman, danau, lapangan olahraga, amphitheater, jogging track, dan lain-lain.

“Sering sekali saya main kesini sama teman-teman, tempatnya luas dan bagus ada juga permainan ular tangga, ayunan, dan banyak tanaman. Saya juga sudah divaksin jadi boleh masuk kesini. Pokoknya seru banget dan pastinya akan datang kesini lagi,” ujar Ator (10), siswa MI At Taqwa 20 Karang Tengah, Tarumajaya, Bekasi. (M Siddiq)

Leave a Comment!