Merauke, PUBLIKASI – Satuan Brimob Polda Papua Batalyon D Pelopor Merauke menggelar apel gabungan bersama BKO Brimob Gorontalo di Kesatrian Johar Simamora, Senin (18/10/2021).
Dalam kesempatan itu, Dansat Brimob Polda Papua Kombes Pol. Godhelp Cornelis Mansnembra,SH melalui Danyon AKP Clief Gerald Philipus Duwith,SE,.S.I.K mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan kerjasama yang baik dalam masa pelaksanaan Operasi Deraku Cartenz PON XX Papua 2021 di kabupaten Merauke.
“Atas nama komandan satuan Brimob Polda Papua dan mewakili seluruh keluarga besar Batalyon D Pelopor Brimob Merauke kami ucapkan banyak terima kasih atas kunjungan dan kerjasama dari pada rekan-rekan BKO yang dipimpin oleh AKP Omizon selama melaksanakan Operasi Deraku Cartenz PON XX tahun 2021 Polda Papua.“ Kata AKP Clief saat menyampaikan kepada personil gabungan yang mengikuti apel tersebut.
Dirinya juga meminta maaf kepada seluruh personil Brimob Gorontalo bila mana ada kesalahan ataupun hal-hal yang kurang berkenan selama berada di markas Komando Kesatrian Johar Simamora, serta mengucapkan selamat jalan dan bertugas ditempat yang lain.
AKP Clief juga berharap agar personil yang kembali ke gorontalo dapat membawa kenangan yang baik selama di Merauke, dan tidak lupa untuk menyampaikan salam hormat kepada seluruh sahabat brimob yang berada dimarkas dan juga keluarga personil itu sendiri.
“Kita bertemu karena penugasan dan kita berpisah karena penugasan, kami titip salam hormat buat seluruh sahabat brimob gorontalo yang berada dimarkas beserta keluarga rekan-rekan, kami percaya Tuhan memberkati semua upaya dan usaha rekan-rekan selama membantu kami disini.“ Ungkapnya.
Sementara itu hal senada juga disampaikan oleh Dansektor AKP Omizon Eka Putra,SH,S.I.K yang memberikan apresiasi setinggi tingginya kepada Danyon D Pelopor atas dukungan penuh dalam masa penugasan dalam rangka PON XX Papua 2021 kabupaten Merauke.
“Selaku tamu mungkin kami ada salah, khilaf atau ada hal-hal yang tidak enak di hati selaku manusia kami mohon maaf kepada teman-teman sekalian“, tutur AKP Omizon
Dirinya juga menambahkan bahwa hari ini personil Brimob Gorontalo akan take off ke Gorontalo, yang artinya penugasan selaku BKO Brimob Nusantara di kabupaten Merauke selesai juga pada hari ini.
“Kami undur diri mohon pamit mohon doanya semoga perjalanan kami pagi ini insya allah sampai di Gorontalo dengan selamat, dan teman-teman kita semua, saya pribadi bisa bertemu dengan keluarga.“ Pintanya.
Adapun pesan dan kesan selama bertugas serta harapan dari Dansektor yakni semoga Merauke tetap selalu aman dan berharap akan kembali ke Merauke dengan pangkat yang lebih tinggi dari sebelumnya.
“Masyarakat Merauke ramah-ramah, mau menerima kami dengan hati baik selama kami bertugas di Merauke,” tutup AKP Omizon mengakhiri apel gabungan tersebut.
Kegiatan diakhiri dengan saling berjabat tangan antara personil Brimob Merauke dan Brimob Gorontalo, serta dilanjutkan sesi foto bersama. CAR