Jakarta, PUBLIKASI – Anggota Komisi IX DPR Netty Prasetiyani mengecam penganiayaan dan pembunuhan tenaga medis (Nakes) serta pembakaran fasilitas kesehatan yang diduga dilakukan oleh kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Pegunungan Bintang, Papua.
Ia kemudian meminta pemerintah memberikan jaminan keamanan bagi tenaga kesehatan (nakes) yang bertugas di wilayah konflik.
Jaminan itu ia minta agar peristiwa penyerangan nakes oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Distrik Kiwirok, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua tidak terulang lagi.
Netty menilai, tindakan yang dilakukan oleh KKB terhadap nakes, mulai dari penyiksaan hingga pelecehan, tidak bisa ditoleransi. Pemerintah harus bertindak tegas dengan mengusut tuntas para teroris pelakunya.
“Pemerintah harus mengusut dan menindaklanjuti kasus ini hingga tuntas. Nakes dan fasilitas kesehatan merupakan wilayah sakral yang terlarang disentuh dalam konflik apa pun.,” tutur Netty Minggu (19/9/2021).
Jaminan keamanan dan perlindungan terhadap nakes yang bertugas di wilayah konflik, lanjutnya, harus menjadi prioritas pemerintah.
Sebelumnya, kontak senjata antara personel TNI Satgas Pamtas 403/WP dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) terjadi di Distrik Kiwirok, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua, Senin (13/9/2021) pagi. AKS*