Kapolres Langkat AKBP Danu Pamungkas Totok SH,SIK Tanam 5000 Batang Pohon Mangrove

Langkat, PUBLIKASI – Kapolres Langkat AKBP Danu Pamungkas Totok SH SIK bersama JPU Polres Langkat beserta Bhayangkari dan Polwan melakukan penanaman pohon mangrove di Dusun 3 Tepi Gandu Desa Lubuk Kertang Kecamatan Brandan Barat Kabupaten Langkat Sumatera Utara.

Sebanyak 5000 batang Pohon Mangrove ditanam dikawasan area pesisir Tepi Gandu Desa Lubuk Kertang Kecamatan Brandan barat Minggu (05/09/2021) dengan Tema Selamatkan Bumi Untuk Anak Cucu Kita.

Kegiatan tersebut dilakukan dengan tujuan upaya penanggulangan lahan dan kerusakan lingkungan pada ekosistem mangrove dan hutan pantai guna pencegahan bahaya intrusi air laut, gelombang abarsi,meningkatkan serapan air serta menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk membudidayakan menanam pohon.

Camat Brandan Barat Muhammad Harmain,S Stp saat dikonfirmasi Via Wa oleh awak Media Koran Publikasi mengucapkan rasa terima kasihnya kepada bapak Kapolres Langkat dan juga Ibu Ketua Bhayangkari,atas perhatian yang begitu besar atas pelestarian hutan mangrove terkhusus di Desa Lubuk Kertang sehingga masyarakat bisa merasakan manfaatnya dalam kegiatan tersebut tetap mengutamakan protokol kesehatan dengan memakai masker.

Ikut mendampingi Kapolres Langkat AKBP Danu Pamungkas Totok SH SIK, JPU Polres Langkat,Ketua Bhayangkari, Kapolsek Pangakalan Berandan AKP PS Simbolon SH,Camat Brandan Barat Muhammad Harmain S.pt dan Kepala Desa Lubuk Kertang. (Dedi Lubis)

Leave a Comment!