IPPB Berbagi Paket Sembako Kepada Ikatan Remaja Musholla Nurul Khoir

Langkat, PUBLIKASI – Ramadhan adalah bulan yang suci dan penuh berkah, inilah saat yang tepat untuk terus meningkatkan amal dan kebaikan dengan mengharapkan pahala dan ridho nya, karena di bulan Ramadhan ini setiap amal dan perbuatan yang sesuai dengan tuntutan Rasul akan dilipat gandakan nilai pahalanya.

Momentum di bulan Ramadhan 1444 H tersebut dimanfaatkan Ikatan Peduli Pangkalan Brandan (IPPB) berbagi paket sembako kepada Ikatan Remaja Musholla Nurul Khoir (Irmunir) Jln.Armenia Kelurahan Sei Bilah Kecamatan Sei Lepan Kabupaten Langkat Sumatera Utara Jumat
(14/04/2023).

Paket sembak tersebut diterima langsung oleh Ketua Irmunir, “Fikri yang didampingi Dewan Pembina Ikatan Remaja Musholla Nurul Khoir, Raina dan Ketua Badan Kenaziran Musholla Nurul Khoir,” Hasan Basri.

“Ketua Irmunir Fikri menyampaikan terima kasih kepada seluruh pengurus Ikatan Peduli Pangkalan Brandan,” kami Doa kan agar IPPB tetap semakin solid sehingga terus bisa berkarya.

Ketua IPPB Iswanto mengatakan, bahwa remaja mesjid memiliki peranan yang sangat penting dan strategis dalam rangka pemberdayaan serta pembinaan remaja Islam, sekaligus memiliki peran dalam memakmurkan masjid.

“Apa yang telah kami berikan kepada Ikatan Remaja Musholla Nurul Khoir mudah-mudahan bisa bermanfaat dan berguna,” ujar Iswanto.

Menyingkapi kegiatan yang selalu dilakukan oleh IPPB di wilayah Teluk Aru khususnya Kecamatan Sei Lepan,Camat Sei Lepan Muhammad Iqbal Ramadhan,SE turut memberikan Apresiasi kepada seluruh pengurus maupun simpatisan IPPB.

Saya berharap kedepannya Ikatan Peduli Pangkalan Brandan bisa berkolaborasi dengan pihak Pemerintah Daerah,dalam hal ini pihak Pemerintahan Kecamatan yang ada di teluk Aru, ujar Iqbal. (DL.01)

Leave a Comment!