Jakarta, PUBLIKASI -Komandan Lanal Batam Kolonel Laut (KH) Farid Ma’ruf, S.H., M.H., turut serta menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kepala Daerah dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) se-Indonesia Tahun 2023, di Sentul International Convention Center (SICC) Sentul, Jawa Barat, Selasa (17/01/2023).
Rakornas tersebut dengan mengambil Tema “Penguatan Pertumbuhan Ekonomi dan Pengendalian Inflasi,” yang dibuka oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi).
Pada kesempatan tersebut, Presiden Jokowi menyampaikan apresiasi atas kerja keras semua pihak, baik pusat maupun daerah, sehingga pandemi COVID-19 di tanah air dapat dikendalikan dan pertumbuhan ekonomi dapat terjaga.
“Alhamdulillah, pandemi berhasil kita kelola dan kita kendalikan dengan baik, dan stabilitas ekonomi juga bisa kita manage, kita pertahankan sehingga berada pada posisi yang sangat baik. Ini berkat kerja keras kita semuanya,” ujar Presiden RI.
Tingkat vaksinasi Covid-19 di Indonesia mencapai 448 juta dosis suntikan. Presiden mengakui, penyuntikan 448 juta dosis vaksin tersebut bukan pekerjaan yang mudah, namun hal tersebut dapat dilakukan berkat dukungan berbagai elemen bangsa.
“Menyuntik 448 juta suntikan bukan barang yang gampang, tapi karena TNI juga ikut, Polri juga ikut, seluruh Gubernur, Bupati, Walikota, sampai ke tingkat RT/RW semuanya ikut. Itu yang menyebabkan kita bisa menyelesaikan COVID-19 dengan baik,” ujar Jokowi.
Meskipun mampu melalui tahun turbulensi ekonomi di 2022 dengan baik, kata Presiden, Indonesia harus tetap hati-hati dan waspada karena tahun 2023 masih menjadi tahun ujian bagi ekonomi global. “Semuanya harus hati-hati, harus bekerja keras semuanya mendeteksi informasi-informasi dan data-data yang ada di lapangan sehingga jangan sampai kita keliru membuat kebijakan. Sekecil apapun kebijakan itu harus berbasis pada data dan fakta-fakta di lapangan,” tegas Presiden.
Pada sesi ketiga disampaikan narasumber secara berurutan yaitu Menkopolhukam, Kepala BIN, Jaksa Agung, Kapolri, Kepala BPKP dan Panglima TNI. Panglima TNI menyampailan paparan Peran TNI dalam mendukung pertumbuhan ekonomi dan pengendalian inflasi di daerah, Banglingstra dan Dawihanla yang meliputi Komsos, Tahwil, juga Bhakti TNI guna mewujudkan ruang, alat dan kondisi juang serta Kemanunggalan TNI bersama Rakyat. (Andi Roesman Rola)