Jakarta, PUBLIKASI – Menjelang persiapan demonstrasi di Jakarta, massa dari Himpunan Mahasiswa Islam mulai berdatangan dan berkumpul di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, Senin (11/4) siang.
Sekitar pukul 13.15 WIB, belasan massa yang membawa bendera HMI mulai berdatangan. Ketika hendak menuju ke Patung Kuda, polisi mengarahkan mereka ke Pintu Barat Monas.
Di lokasi tersebut, massa lalu melakukan orasi. Dalam aksinya, mereka menyatakan penolakan terhadap penundaan pemilu.
Mereka juga meminta agar pemerintah menurunkan harga kebutuhan pokok, salah satunya minyak goreng.
Massa juga membawa spanduk bertuliskan ‘Tolak 3 Periode. #TurunkanJokowi’.
Lalu sekitar pukul 14.00 WIB. Puluhan massa yang juga membawa bendera HMI mulai berdatangan dengan menggunakan sepeda motor.
Mereka berhenti di Jalan Medan Merdeka Barat, di sekitar Patung Kuda, akibatnya lalu lintas tersendat. Hanya jalur busway yang bisa dilalui kendaraan. Aparat kepolisian meminta mereka pindah ke Pintu Barat Monas, namun massa tak bergeming.
Hingga berita ini ditulis, massa masih melakukan orasi di Jalan Medan Merdeka Barat. Aparat kepolisian membuat barikade agar massa tidak bisa menuju Istana Kepresidenan. *Arya