Jakarta, PUBLIKASI – Wakil Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara, Juaini menyaksikan penandatanganan komitmen antara Ketua Rukun Warga (RW) bersama aparat pelaksana Administrasi Kependudukan (Adminduk) di Ruang Fatahillah Lantai 2 Kantor Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara, Kamis (30/12). Kegiatan ini dilakukan sebagai tanda dimulainya pelaksanaan gerakan Kampung Sadar Administrasi Kependudukan (KAMSA) tahun 2021 di wilayah Administrasi Jakarta Utara.
“Pelaksanaan kegiatan Kampung Sadar Administrasi Kependudukan (KAMSA) tahun 2021 ini sejalan dengan dengan visi dan misi Gubernur Provinsi DKI Jakarta yaitu mewujudkan Jakarta Kota Maju, Lestari dan Berbudaya yang warganya terlibat dalam mewujudkan peradaban, keadilan dan kesejahteraan,” kata Wakil Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara, Juaini dalam sambutan pembukaan KAMSA.
Juaini menambahkan data kependudukan ke depannya digunakan sebagai dasar dalam perumusan kebijakan pembangunan. “Dan pengambilan keputusan yang mengacu pada jumlah penduduk. Untuk mendapatkan jumlah penduduk yang akurat harus membenahi pelaksanaan pendaftaran penduduk dan pencatatan sipil peristiwa penting, baik dari lahir sampai dengan meninggal,” tambahnya.
Wakil Walikota berharap kegiatan Pencanangan KAMSA di wilayah Jakarta Utara ini tidak sekedar agenda sermonial saja.
“Tetapi benar-benar ditindaklanjuti dengan serius, ikhlas, penuh semangat, dan bertanggung jawab untuk menuntaskan sasaran kepemilikan dokumen kependudukan sehingga memberikan manfaat sebesar-besarnya untuk kesejahteraan masyarakat Jakarta Utara,” tuturnya.
Sementara Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Provinsi DKI Jakarta, Budi Awaluddin mengatakan Kampung Sadar Administrasi Kependudukan (KAMSA) tahun 2021 merupakan implementasi dari Gerakan Indonesia Sadar Administrasi Kependudukan (GISA).
“Bertujuan untuk memenuhi kepemilikan dokumen kependudukan. Kegiatan KAMSA diselenggarakan bekerjasama dengan unsur Rukun Warga (RW), Rukun Tetangga (RT) Dasawisma dan aparat kependudukan dan pencatatan sipil dengan melakukan sistem jemput bola untuk mencapai target sasaran kepemilikan dokumen kependudukan bagi semua warga di wilayah Kota Administrasi Jakarta Utara,” katanya.
Ikut hadir dalam kegiatan pencanangan KAMSA mendampingi Wakil Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara, Juaini dan Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Provinsi DKI Jakarta, Budi Awaluddin adalah Plt. Asisten Pemerintahan Kota Administrasi Jakarta Utara, Wawan Budi Rohman, Kasudin Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Administrasi Jakarta Utara, Edward Idris. (M Siddiq)