Jakarta, PUBLIKASI – Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara menerima audiensi Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) di Kantor Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara, Senin (20/12). Hasil dari pertemuan tersebut, Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara dan MURI akan mengajak para pelajar dari kelas 4 (empat) SD hingga SMA di wilayah Jakarta Utara secara bergiliran berwisata edukasi secara gratis ke Galeri MURI yang berada di Mall Of Indonesia.
Melalui kunjungan ke Galeri MURI, Walikota Kota Administrasi Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim berharap para pelajar dapat terinspirasi untuk melakukan yang terbaik bagi bangsa Indonesia di bidang masing-masing.
“Kegiatan ini sebaiknya dapat dilaksanakan segera, sehingga nanti lebih cepat para pelajar mendapat manfaatnya dan mereka terinspirasi untuk menunjukkan prestasinya, hal tersebut akan membawa kebaikan bagi banyak orang,” ujar Ali.
Sementara itu, Wakil Direktur Utama Museum Rekor Dunia Indonesia, Osmar Semesta Susilo yakin pengalaman wisata edukasi ke Galeri MURI yang baru hasil revitalisasi akan memberi pengetahuan dan pengalaman yang berbeda bagi siapapun yang berkunjung.
“Revitaliasi ditujukan untuk menghadirkan galeri yang lebih sesuai dengan perkembangan zaman, nanti generasi millennial juga dapat berswa foto disana. Dari kayu, cat dan lain-lain, semuanya dari produk Indonesia. Semua informasi tentang rekor-rekor yang ditampilkan akan terus diperbaharui setiap enam bulan,” jelas Osmar.
Sebagai informasi, Galeri MURI pertama kali hadir di Mall Of Indonesia pada tahun 2013 dan kini telah selesai direvitalisasi. Pasca revitalisasi, galeri ini kembali dibuka dan diresmikan oleh Menteri Pariwista dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno pada tanggal 20 November 2021 serta oleh Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan pada tanggal 23 November 2021. Saat ini MURI mencatat lebih dari 10.100 rekor yang memenuhi kriteria pelopor atau penemu, superlative (tingkatan yang unggul dari sesuatu yang dapat diukur), unik dan langka. (M Siddiq)